Jumat, 20 Juni 2014

TOPPING CAFE



TOPPING CAFE
Satu lagi café yang wajib dikunjungi di Kota Malang ini, Topping café. Letaknya tak jauh-jauh dari kawasan kampus, yaitu di Jalan Soekarno-Hatta, tempat nongkrongnya para anak muda. Menu utama Topping café adalah roti yang dipanggang dan diberi berbagai macam topping, mulai dari keju, susu, coklat, oreo, sosis, hingga topping kornet.
                Lokasi yang dekat dengan keramaian dan kampus membuat café ini selalu ramai pengunjung, terutama para mahasiswa saat ini yang doyan nongkrong, menurut narasumber yang kami wawancarai seringkali mereka datang bersama-sama dengan teman untuk mengerjakan tugas karena café ini juga dilengkapi dengan wifi. Selain dengan teman datang dengan pacar maupun keluarga juga tidak menjadi masalah. Masalah harga tidak perlu khawatir, café Topping menyediakan menu dari harga Rp. 8000-12.000 saja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar